Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Gambar Produk 1
Jasa Desain Kaos, Desain Batik , LOGO dan desain grafis lainya
Email : mastertracer69@gmail.com

RESEP DAN CARA MEMBUAT KUE KERING KACANG TANAH SUUK ENAK DAN RENYAH

resep-dan-cara-membuat-kue-kering-kacang-tanah-enak-dan-renyah
Kue kacang adalah jenis kue kering yang sering disajikan di hari spesial seperti lebaran idul fitri , hari raya keagamaan lainnya. Kue kering merupakan kue dengan cita rasa enak, renyah dan lezat yang terbuat dari adonan tepung terigu dan kacang tanah (suuk) dengan berbagi bentuk seperti hati,bunga, ikan, bulatan, kotak dan lainnya.

Sobat bisa bereksperimen dengan berbagai bahan campuran diantaranya kue kacang hijau, kue kacang skippy, kue kacang coklat, kue kacang telur, kue kacang lapis coklat, kue kacang keju dan lainnya. Cara membuat kue kacang sangat mudah dan praktis dan langkah-langka pembuatannya cukup sederhana.


Berikut adalah resep dan cara membuat kue kering kacang tanah enak dan renyah;

Bahan-bahan membuat kering kacang tanah :

1 kg tepung terigu
500 gr gula halus
500 gr kacang tanah sangrai tumbuk
500 gr minyak goreng
1 sdt vanili bubuk
kuning telur untuk olesan

Cara membuat kering kacang tanah enak dan renyah

1.Sangrai dulu kacang tanah tanpa kulit. kemudian haluskan.
2.Ayak gula halus dan terigu, masukkan vanili, kacang tumbuk, minyak goreng, aduk hingga rata.
3.Gilas adonan dengan ketebalan sampai 5mm. Setelah itu dicetak menggunakan cetakan kue berbentuk bunga, ikan, bulatan, hati atau kotak, atau sesuai selera.
4. Taruh diloyang yang diolesi mentega, olesi bagian atas dengan kuning telur,
5. Panggang sampai matang 150 derajat celcius selama kira-kira 20-25 menit
6. Setelah matang, angkat dan sajikan.

Baca juga Resep Kue Lainnya