Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget HTML #1

Gambar Produk 1
Jasa Desain Kaos, Desain Batik , LOGO dan desain grafis lainya
Email : mastertracer69@gmail.com

Soal UAS UKK IPA Kelas 6 SD Semester 1

Soal-UAS-IPA-kelas-6-SD-Semester-1
Soal UAS UKK IPA Kelas 6 SD Semester 1 - Pada kesempatan ini, tipstriksib akan mengulas Bank Soal IPA Ulangan Akhir Semester UAS / semester 1 kelas 6 SD yang bisa sobat pelajari dan berikan sebagai contoh latihan soal kisi-kisi ujian ulangan ilmu pengetahuan alam IPA kelas 6 SD semester tahun pelajaran 2017 Soal Ulangan Akhir Semester Semester 1

Mata Pelajaran : ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA)
Kelas / Semester : 6 (Enam) / 1 (Satu)
Hari / Tanggal : ..................................
Waktu : 120 menit 

I. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling tepat ! 
1. Unta merupakan hewan gurun yang memiliki bulu mata yang panjang, berguna untuk …
a. melindungi muka dari pasir dan cahaya matahari
b. melindungi mata dari pasir dan cahaya matahari
c. melindungi hidung dari pasir dan cahaya matahari
d. melindungi mulut dari pasir dan cahaya matahari

2. Untuk mengelabui musuhnya pada saat dikejar maka cecak akan …
a. lari kencang-kencang
b. menggerak-gerakkan ekornya
c. menyatukan diri dengan dinding
d. memutuskan ekornya

3. Eceng gondok dapat terapung di atas air karena pada …
a. akar ada rongga-rongga udara
b. daun ada rongga-rongga udara
c. batang ada rongga-rongga udara
d. bunga ada rongga-rongga udara

4. Bebek dapat meluncur di kolam karena …
a. memiliki selaput renang pada kakinya
b. paruh yang lebar dan panjang
c. memiliki kaki yang bentuknya lancip
d. paruhnya berbentuk panjang dan lebar

5. Pada saat bayi lahir tinggi tubuhnya 32 cm, setelah beberapa bulan kemudian tinggi badannya bertambah menjadi 40 cm, ini terjadi karena proses ….
a. pertumbuhan
b. perkembangbiakan
c. perkembangan
d. reproduksi

6. Bayi secara perlahan akan memiliki kemampuan mengisap, menelan, dan memegang, hal ini menunjukkan peristiwa ….
a. berkembang biak
b. pertumbuhan
c. reproduksi
d. perkembangan

7. Anak perempuan mengalami perubahan tubuh pada masa pubertasnya, antara lain ….
a. tumbuh jakun
b. suara membesar
c. tumbuh payudara
d. rambut menjadi panjang

8. Anak laki-laki mengalami perubahan tubuh pada masa pubertasnya, antara lain …
a. rambut menjadi panjang
b. tumbuhnya jakun
c. pinggulnya membesar
d. kaki membesar

9. Pestisida yang termakan oleh kita berasal dari ….
a. sayuran dan buah-buahan yang tidak dicuci
b. alat makanan yang tidak dicuci
c. sayuran dan buah-buahan yang dicuci
d. alat makanan yang dicuci

10. Jika pemupukan di lahan pertanian terlalu banyak akan mengakibatkan …
a. buah-buahan di pohon sangat lebat
b. tanah akan subur terus
c. pohon-pohon akan berdaun rimbun
d. pencemaran air di sekitar lahan pertanian

11. Pupuk yang dibuat dari bahan alami adalah ….
a. urea 
b. NPK
c. kompos 
d. ZA

12. Perbuatan manusia yang dapat menimbulkan beberapa hewan menjadi langka adalah…
a. penebangan hutan terencana
b. perburuan hewan yang terus-menerus
c. penggunaan pestisida yang berlebihan
d. penggunaan pupuk yang berlebih

13. Hewan di bawah ini merupakan hewan langka, kecuali ….
a. harimau Sumatra
b. buaya Seyulong
c. burung pipit
d. anoa

14. Tumbuhan di bawah ini yang merupakan tumbuhan langkah adalah …
a. eceng gondok
b. teratai
c. pohon mangga
d. pohon damar

15. Cagar alam yang terdapat di Kalimantan Selatan, yaitu cagar alam ….
a. Rimbo Panti
b. Kendawangan
c. Muara Kaman
d. Teluk Apar

16. Hutan pelestarian alam dibagi menjadi 3 wilayah sebagai berikut, kecuali ….
a. cagar alam
b. taman nasional
c. taman hutan raya
d. taman wisata alam

17. Benda yang bersifat menghantarkan panas adalah
a. buku tulis 
b. sendok logam
c. karet penghapus 
d. mangkuk plastic

18. Benda berikut yang berfungsi untuk memanaskan masakan adalah
a. piring 
b. mangkuk plastik
c. panci 
d. piring plastik

19. Sifat bahan isolator panas adalah
a. dapat menghantarkan listrik
b. dapat menghantarkan panas
c. tidak dapat menghantarkan panas
d. tidak dapat menghantarkan listrik

20. Benda-benda konduktor sering digunakan untuk alat-alat
a. masak 
b. mandi
c. tulis 
d. makan

B. Lengkapi titik-titik berikut ini dengan jawaban yang benar!
1. Daun kaktus bentuknya . . . untuk mengurangi penguapan.
2. Bebek dapat menyaring makanan dari air dan lumpur, karena ….
3. Untuk memikat serangga, dinding daun kantung semar akan mengeluarkan ….
4. Kaktus dapat mengurangi penguapan air dengan permukaan daun yang ….
5. Tanaman pisang berkembang biak dengan ….
6. Alat kelamin jantan pada bunga adalah ….
7. Ciri hewan yang melahirkan pada tubuhnya memiliki kelenjar ….
8. Bersatunya serbuk sari dengan bakal biji disebut ….
9. Kipas dapat dibuat dari kayu …
10. Bunga langka di Indonesia yang terkenal di dunia adalah ….
11. Penangkapan ikan dengan bahan peledak dapat merusak ….
12. Hewan langka yang gadingnya dibuat tiruan adalah ….
13. Bunga terbesar di dunia adalah ……
14. Cagar alam Krakatau terdapat di Pulau ....
15. Salah satu contoh taman laut adalah taman laut ….
16. Buaya Sinyulong semakin langka akibat kebakaran dan pembukaan lahan di habitatnya berupa … 17. Benda yang dapat menghantarkan panas disebut ….
18. Benda yang tidak dapat menghantarkan panas disebut ….
19. Sumber energi yang menghasilkan panas pada setrika adalah ….
20. Alat listrik yang bersifat konduktor panas dan dilengkapi isolator contohnya ….

C. Jawab pertanyaan berikut dengan jelas dan singkat!
1. Apakah fungsi kantung lemak pada unta?
2. Bagaimana kelelawar dapat mengambil makanan pada malam hari? Jelaskan!
3. Tuliskan tahapan pertumbuhan dan perkembangan pada manusia!
4. Berikan contoh ciri pertumbuhan dan perkembangan pada manusia!
5. Tuliskan cara-cara melestarikan tumbuhan dan hewan!
6. Jelaskan bagaimana pestisida dapat termakan oleh manusia?
7. Untuk apa dibangun kawasan hutan konservasi? Jelaskan!
8. Mengapa terumbu karang harus dijaga kelestariannya? Jelaskan!
9. Mengapa pegangan wajan diberi kayu atau plastik?
10. Sebutkan apa saja kegunaan benda yang bersifat konduktor panas!

Demikian Soal UAS UKK IPA Kelas 6 SD Semester 1 ,  Selamat Mengerjakan Soal!!